Sukses

Sri Mulyani Optimistis Terhadap Agus Martowardojo

Sri Mulyani memandang, Agus memiliki kemampuan kepemimpinan yang cukup dan integritas. Mantan Menteri Keuangan ini pun berkeyakinan Agus dapat meneruskan program reformasi yang sedang berjalan di Kementerian Keuangan.

Liputan6.com, Jakarta: Sri Mulyani Indrawati menilai Presiden Susilo Bambang Yudhoyono telah sangat bijaksana dan berhati-hati memilih Agus Martowardojo sebagai menteri keuangan yang baru. Terlebih, Agus memiliki pengalaman di Bank Mandiri, sebuah bank yang cukup besar dan kompleks. Penilaian ini disampaikan Sri Mulyani usai pelantikan Agus Martowardojo dan Anny Ratnawati sebagai menteri keuangan dan wakil menteri keuangan di Istana Negara, Jakarta, Kamis (20/5) [baca: Agus Martowardojo dan Anny Ratnawati Dilantik].

Sri Mulyani yang akan menempati posisi Direktur Pelaksana Bank Dunia ini memandang, Agus memiliki kemampuan kepemimpinan yang cukup dan integritas. Bahkan, Agus selaku Direktur Utama Bank Mandiri melakukan program-program reformasi. Seperti halnya program reformasi di Kementerian Keuangan. Dengan demikian, Sri Mulyani berkeyakinan Agus dapat meneruskan program reformasi yang sedang berjalan di Kementerian Keuangan.

Keyakinan Sri Mulyani terhadap kinerja Agus termasuk di bidang fiskal. "Beberapa arahan Bapak Presiden seperti kebijakan fiskal di Kemenkeu (Kementerian Keuangan) telah ada mekanisme yang sangat tepat untuk mempromosikan kebijakan Pak Agus. Tugas-tugas dari Pak Agus untuk bisa formulasikan apakah kebijakan fiskal dalam rangka untuk mengentaskan kemiskinan dan meningkatkan sektor riil."

"Dan kebijakan fiskal desentralisasi yang disampaikan presiden itu juga merupakan salah satu bidang yang mungkin akan selalu dinamis karena hubungan dengan DPR. Karena DPR yang memperjuangkan daerah-daerah dan juga anggaran ke daerah-daerah itu sekarang menjadi salah satu topik sangat penting untuk mencegah kesenjangan anggaran daerah."

Pun demikian di bidang internasional. "Di bidang internasional saya rasa Pak Agus selama ini dengan Bank Mandiri juga cukup mampu untuk dan mudah sekali untuk adjust dengan topik-topik G-20. Karena beliau dari bank dan sekarang ini topik di G-20 berhubungan dengan regulasi di sektor keuangan. Dia sangat familiar dan sangat mudah melakukan penyesuaian."(ANS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini