Sukses

Anggodo Menginap di Gedung Wantimpres

Setelah dimintai keterangan oleh Tim Pencari Fakta kasus Bibit-Chandra, Anggodo dikabarkan menginap di Kantor Wantimpres, tempat berkantornya anggota TPF.

Liputan6.com, Jakarta: Permintaan Anggodo Widjojo untuk menginap di Gedung Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres), tempat Tim Pencari Fakta kasus Bibit-Chandra (TPF) bekerja, tampaknya terkabul. Seorang tim penyidik yang tak mau disebut namanya mengungkapkan, Anggodo memang menginap di Gedung Wantimpres. "Nginep di sini", kata petugas penyidik itu. Ketika ditanya alasannya, ia hanya menjawab, "Beneran".

Sebelumnya, saat memberikan keterangan di depan anggota TPF, Anggodo memang sempat menyampaikan permintaan untuk menginap di Kantor TPF ketimbang kembali ke Markas Besar Polri. "Kalau boleh saya menginap saja di ruangan yang tadi," kata Anggodo kepada TPF.

Saat itu, Anggodo Widjojo juga tidak menjelaskan alasannya meminta menginap di Kantor TPF. Anggodo hanya mengungkapkan,"saya hanya takut sama KPK pak" [baca: Anggodo: Saya Takut KPK].(MLA)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.