Sukses

Besok Polda Papua Lakukan Tes DNA

Direktur Reserse dan Kriminal Polda Papua Komisaris Besar Polisi Petrus Waine mengatakan, alasan pemindahan jenazah yang diduga Kelly Kwalik dari Timika ke Jayapura demi proses penyidikan. Besok akan dilakukan tes DNA.

Liputan6.com, Jayapura: Jenazah yang diduga pemimpin Tentara Pembebasan Nasional Organisasi Papua Merdeka (TPN-OPM) Wilayah Timika, Kelly Kwalik, tiba di Rumah Sakit Bhayangkara, Jayapura, Papua, Rabu (16/12) pukul 16.15 WIT. Kelly tewas ditembak anggota Detasemen Khusus 88 Polri di Timika, dini hari tadi.

Jasad Kelly diterbangkan dari Timika ke Jayapura dengan menggunakan pesawat Merpati Nusantara Airlines. Seperti diwartakan ANTARA, aparat kepolisian dan Brigade Mobil (Brimob) Kepolisian Daerah (Polda) Papua tampak mengawal ketat jenazah tersebut [baca: Jenazah Kelly Kwalik Diterbangkan ke Jayapura].

Sesampai di RS Bhayangkara, jenazah yang telah dimasukkan dalam peti mati berwarna cokelat langsung diangkat menuju ruang mayat guna kepentingan forensik. Direktur Reserse dan Kriminal Polda Papua Komisaris Besar Polisi Petrus Waine kepada wartawan mengatakan, alasan pemindahan jenazah yang diduga Kelly Kwalik dari Timika ke Jayapura demi proses penyidikan. "Kita akan melakukan tes DNA (asam deoksiribonukleat) untuk memastikan apakah benar itu adalah jenazah Kelly," kata Petrus Waine.

Ia menambahkan, proses otopsi dan tes DAN akan dilakukan besok. "Tim dari Laboratorium Forensik Mabes Polri dari Jakarta akan tiba di sini besok hari," jelasnya. Adapun hingga saat ini puluhan aparat kepolisian dan Brimobda Papua tampak berjaga di sekitar kawasan RS Bhayangkara, Jayapura.(ANS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini