Sukses

Alawy Tewas Saat Membeli Makanan

Taury, ayahanda Alawy Yustianto Putra, korban tewas tawuran pelajar di Jalan Bulungan Raya, Jaksel, mengatakan anaknya tewas karena dikeroyok saat hendak membeli makanan di kawasan Bulungan.

Liputan6.com, Jakarta: Orangtua Alawy Yustianto Putra (15), korban tewas tawuran pelajar di Jalan Bulungan Raya, Jakarta Selatan kaget mengetahui anaknya meninggal akibat kebrutalan sekelompok pelajar.

"Saya ditelepon pihak sekolah mengatakan bahwa anak saya mengalami kecelakaan. Saya lalu disuruh ke Rumah Sakit Muhammadiyah tetapi sampai saya di sana Alawy telah meninggal dunia," kata Taury (49), ayahanda Alawy kepada wartawan di Rumah Sakit Fatmawati, Jaksel, Senin (24/9).

Dia menjelaskan, dari keterangan pihak sekolah, Alawy tewas karena dikeroyok sekelompok pelajar SMAN 70 ketika bersama dua rekannya hendak membeli makanan di kawasan Bulungan. "Anak saya ditusuk ketika sedang ingin mencari makan bersama teman-temannya. Lalu, mereka langsung menyerang dan menusuk anak saya dengan celurit," jelas Taury.

Dia mengenang, Alawy merupakan anak yang mudah bergaul dengan siapapun. Siswa kelas X SMAN 6 itu tak pernah membeda-bedakan pergaulan dengan kalangan tertentu. "Alawy sempat SMS ke ibunya akan mengikuti ekstrakulikuler band di sekolahnya. Namun, sekarang dia telah tiada," kata Taury.(AIS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.