Sukses

Sampah Bogor Menggunung di Jembatan Kalibata

Banjir kiriman dari Bogor juga membawa tumpukan sampah. Akhirnya, puluhan kubik sampah menggunung di Jembatan Kalibata, Jaksel.

Liputan6.com, Jakarta: Hujan deras yang mengguyur Bogor dan menyebabkan banjir berdampak Jakarta. Akhirnya, banjir dan sampah kiriman menumpuk di Jembatan Kalibata, Jakarta Selatan, sejak Jumat (12/1) malam. Gingga Sabtu (13/2) pagi, tumpukan sampah sudah menggunung hingga puluhan kubik.

Dinas Kebersihan DKI Jakarta yang mengerahkan satu unit beko pun tak sanggup "memecahkan" gunungan sampah itu dalam waktu singkat. Akibat selanjutnya, truk sampah yang hilir mudik menyebabkan arus lalu lintas di kawasan Kalibata macet.

Luapan air dari Bogor biasanya akan memicu banjir di Jakarta. Terlebih lagi, Ibu Kota pun tengah diguyur hujan. Kini, warga pun mempertanyakan fungsi dari banjir kanal timur (BKT). Sebab pembangunan BKT seakan tidak memberikan dampak yang signifikan bagi penanganan banjir di Ibu Kota.(TES/SHA)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.