Sukses

Gardu Induk Terbakar, Sebagian Jakarta Padam Listrik

Sejumlah wilayah di Jakarta Timur dan Jakarta Selatan mengalami pemadaman listrik menyusul kebakaran yang menimpa gardu induk listrik di kawasan Cawang Baru, Jaktim, Selasa (29/9) siang.

Liputan6.com, Jakarta: Sejumlah wilayah di Jakarta Timur dan Jakarta Selatan mengalami pemadaman listrik menyusul kebakaran yang menimpa gardu induk milik Perusahaan Listrik Negara di kawasan Cawang Baru, Jaktim, Selasa (29/9) siang. Gardu induk yang terbakar ini adalah pusat penyaluran dan pengaturan beban listrik Jawa-Bali, untuk wilayah Jakarta dan Banten. Selain itu, kebakaran mengakibatkan kemacetan di sekitar lokasi.

Kebakaran diawali sebuah ledakan pada pukul 14.30 WIB. Tak urung warga sekitar panik. Terlebih, api membesar dengan cepat. Untuk menjinakkan kobaran api, sebanyak 22 mobil pemadam kebakaran dikerahkan. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun, diperkirakan kerugian mencapai miliaran rupiah [baca: Gardu Induk PLN Terbakar].

Dua hari silam, kebakaran juga melanda gardu induk yang memasok aliran listrik untuk Jakarta-Banten di kawasan Kembangan, Jakarta Barat. Api diduga berasal dari hubungan pendek arus listrik serta adanya kebocoran arus pada trafo induk nomor empat [baca: Gardu Listrik Pasokan Jakarta-Banten Terbakar].(ZAQ/ANS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini