Sukses

Gempa Berkekuatan 6,1 SR Guncang Mentawai

Gempa berkekuatan 6,1 skala Richter mengguncang mengguncang Kepulauan Siberut, Mentawai, Sumbar, pagi ini. Selang setengah jam, gempa susulan dengan intensitas kecil terjadi di wilayah yang sama.

Liputan6.com, Mentawai: Gempa berkekuatan 6,1 skala Richter mengguncang Kepulauan Siberut, Mentawai, Sumatra Barat, Rabu (23/12), pukul 8.11 WIB. Persisnya, di 46 kilometer sebelah Tenggara Siberut Mentawai. Menurut petugas Badan Meteorologi, Kilmatologi dan Geofisika (BMKG) setempat, gempa disebabkan pergeseran lapisan kerak bumi di kedalaman 10 meter.

Pada pukul 8.47 WIB, gempa susulan terjadi di tempat yang sama, dengan magnitude lebih kecil yakni 5,3 skala Richter. Pusat gempa di kedalaman 25 kilometer. Sejauh ini, belum dilaporkan adanya korban jiwa atau kerusakan bangunan.(BJK/SHA)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.