Sukses

SBY: Tangkap Penadah untuk Berantas Pembalakan

Presiden menegaskan upaya pemberantasan pembalakan liar di dalam negeri harus disertai dengan penangkapan para penadah di luar negeri.

Liputan6.com, Jakarta: Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menegaskan upaya pemberantasan pembalakan liar di dalam negeri harus disertai dengan penangkapan para penadah kayu di luar negeri. "Dua faktor tersebut merupakan penentu keberhasilan upaya pemberantasan pembalakan liar di Indonesia," kata Presiden pada peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia di Istana Negara, Jakarta, Selasa (7/6).
 
"Yang namanya illegal logging banyak tukang tadahnya di luar negeri. Kalau mau baik bareng-bareng kita beresi di dalam negeri, jangan ada tukang tadah dari kayu-kayu yang tidak legal, kayu-kayu yang tidak halal, kayu-kayu yang tidak sebenarnya bisa dijual di luar negeri," tutur Presiden.
 
Ia mengajak semua pihak untuk mempertahankan posisi Indonesia yang telah dinilai cukup berkomitmen dalam menjaga kelestarian lingkungan oleh dunia internasional, khususnya hutan primer. "Marilah kita jaga terus menerus Indonesia bisa menjadi global champion yang tentu baik bagi kita semua," ujar Presiden.(ADO/Ant)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini