Sukses

MUI Desak Pemerintah Tindak Tegas NII

Gerakan Negara Islam Indonesia bisa berkembang karena dibiarkan oleh pemerintah. MUI minta pemerintah menindak tegas agar NII tak lagi meluas.

Liputan6.com, Jakarta: Majelis Ulama Indonesia (MUI) mendesak pemerintah menindak tegas gerakan Negara Islam Indonesia (NII). Ketua MUI Ali Mustafa Yaqub, baru-baru ini, menilai, gerakan NII bisa terus berkembang karena ada kesan pemerintah membiarkannya.

Untuk mempersempit ruang gerak NII, Pemerintah Provinsi Banten melibatkan ulama, pimpinan pondok pesantren, dan guru-guru di daerah tersebut. Semuanya diajak untuk terus memperkenalkan dan menanamkan ideologi Pancasila di kalangan pelajar. Dengan begitu mereka tak mudah dirayu ajakan untuk ikut gerakan NII.

Sedangkan di Sukabumi, Jawa Barat, Sarjono Kartosuwiryo menyatakan, NII hanyalah satu di antara gerakan yang ingin menegakkan Syariat Islam. Selain NII, masih ada gerakan lain yang memiliki tujuan serupa. Sarjono adalah anak dari pendiri NII Kartosuwiryo.(ULF)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.