Sukses

Menko: Gempa Jepang Belum Pengaruhi Ekspor

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Rajasa menyatakan gempa dan tsunami di Jepang belum membawa dampak bagi ekspor Indonesia ke Jepang.

Liputan6.com, Semarang: Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Rajasa menyatakan gempa dan tsunami di Jepang belum membawa dampak bagi ekspor Indonesia ke Jepang. Penegasan itu disampaikan usai membuka Musyawarah Nasional IV Asosiasi Pedagang Kaki Lima Indonesia atau APKLI di Kota Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (12/3).

Pemerintah berharap situasi ini tetap bertahan hingga masa rehabilitasi di Jepang usai gempa. Sebab nilai ekspor Indonesia ke Jepang setiap tahun cukup tinggi. Yaitu mencapai US$ 20 juta. Bisa dimaklumi mengingat Negeri Matahari Terbit itu merupakan pasar ekpor potensial atau tiga besar negara tujuan ekspor.

Hatta Rajasa menegaskan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono atas nama pemerintah secara resmi telah menyampaikan rasa prihatin kepada Pemerintah Jepang.(AIS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.