Sukses

Penumpang Bus Transjakarta Kian Ramai

Ramainya calon penumpang di halte dipengaruhi dengan penghapusan trayek bus reguler yang bersinggungan dengan bus Transjakarta Koridor IX. Lorong halte yang sempit membuat antrean penumpang kian panjang.

Liputan6.com, Jakarta: Calon penumpang bus Transjakarta Koridor IX Pinang Ranti-Pluit harus sedikit bersabar. Sebab, sejak bus reguler dihapus, mereka terpaksa harus berdesakan saat antre di halte karena jumlah calon penumpang kian banyak. Setidaknya itulah yang terlihat di halte Slipi-Petamburan, Jakarta, Rabu (9/2).

"Biasanya tidak ramai. Baru minggu ini saja ramai benar," ujar Andriyani, calon penumpang bus Transjakarta. Hal senada juga diungkapkan Kasni, pengguna bus Transjakarta yang lain. Dia merasa jumlah penumpang lebih banyak dibanding pekan sebelumnya.

Ramainya calon penumpang di halte dipengaruhi dengan penghapusan trayek bus reguler yang bersinggungan dengan bus Transjakarta Koridor IX. Biasanya, antrean terlihat pada pagi hari atau saat banyak orang berangkat ke tempat kerja atau lokasi aktivitas lain.

Selain jumlah penumpang meningkat, lorong halte yang sempit membuat antrean terlihat makin padat. Beruntung, waktu kedatangan bus tak terlalu lama sehingga membuat antrean cepat mencair.

Menurut keterangan petugas, untuk melayani Koridor IX dioperasikan sekitar 60 armada. Dari jumlah itu, 23 unit di antaranya adalah bus gandeng yang bisa mengangkut penumpang lebih banyak dibanding bus biasa.(ULF)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini