Sukses

BMKG: SMS Gempa Menyesatkan

BMKG membantah mengenai isu yang beredar melalui pesan pendek (SMS) yang menginformasikan bahwa akan ada gempa bumi yang akan melanda pantai selatan Jawa dari tanggal 8-11 November 2010.

Liputan6.com, Jakarta: Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) membantah dengan beredarnya isu melalui pesan pendek (Short Message Service/SMS) yang menginformasikan bahwa akan ada gempa bumi melanda pantai selatan Jawa dari tanggal 8-11 November 2010.

SMS yang mengatasnamakan dari seorang pegawai BMKG dan sebuah media massa, ini dianggap menyesatkan, "Isu tersebut tidak benar dan menyesatkan," ujar Deputi Bidang Geofisika BMKG Prih Harjadi, melalui perss releasenya kepada liputan6.com, Ahad (7/11). Menurut Prih, tidak ada pegawai BMKG yang pernah menyatakan akan terjadinya suatu gempa bumi besar ke depan. 

Ia juga meminta masyarakat agar tetap waspada dan tidak menanggapi isu yang disebarkan oleh orang-orang yang tak bertanggung jawab ini. "Masyarakat diminta waspada dan tidak perlu menanggapi isu-isu semacam ini, dan melaporkan kepada instansi yang terkait,"lanjutnya.(APY/AYB)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini