Sukses

Fasilitas Kereta Masih Rusak

Kenaikan tarif kereta api tak diimbangi dengan fasilitas yang memadai. Di antaranya seperti banyak gerbong kereta kotor atau kipas angin yang rusak.

Liputan6.com, Jakarta: Tarif kereta api akan naik mulai 15 persen sampai 75 persen. Tak terkecuali kereta api ekonomi jurusan Manggarai-Depok dari Rp 1.500 menjadi Rp 2.500. Sayangnya kenaikan ini tak diikuti perbaikan fasilitas. Seperti banyak gerbong kereta kotor, kipas angin yang rusak dan gerbong dipenuhi penumpang [baca: Siap-Siap Tiket KA Naik].

Kondisi ini menjadi perhatian sejumlah penumpang. Ningsih, seorang penumpang kereta misalnya menyorot kondisi jendela yang rusak. "Kalau hujan basah semua jadi gak nyaman kalau kita berangkat," tutur perempuan separuh baya itu, Kamis (5/8). Di sisi lain ia tak keberatan harga tiket naik.

Berbeda dengan Wagito Watam, penumpang kereta api lainnya. Ia keberatan harga karcis naik. Ini mengingat banyaknya penumpang yang terdiri dari rakyat menengah ke bawah. "Karena banyak karyawan penjaga toko, kuli panggul yang menggunakan kereta api tersebut," tutur Wagito.(AIS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini