Sukses

Boneka Lucu Tembus Pasar Dunia

Siapa yang tidak tahu pohon kelapa? Pohon yang satu ini memang banyak kegunaannya. Tak hanya daun, batang, dan buahnya. Batoknya pun ternyata bisa bernilai jual tinggi. Berbekal kreativitas, limbah batok bisa disulap menjadi boneka lucu yang unik.

Liputan6.com, Denpasar: Jika mendengar kata boneka, umumnya yang terbayang di benak adalah sebuah benda berbahan kain. Tetapi, di tangan Neni, boneka dapat dibuat dari limbah batok kelapa. Menurut perajin asal Denpasar itu, ide memanfaatkan batok kelapa berawal lantaran materi ini tergolong mudah ditemukan.

Selain itu, bentuknya yang unik dapat dijadikan kerajinan apa saja. Neni bangga kerajinan boneka lucu nan unik dari batok kelapa yang semula hanya menjadi cinderamata ke teman-teman, kini banyak dipesan orang.

Untuk membuat boneka itu, Neni memilih batok kelapa yang tua dan masih utuh. Selanjutnya, batok kelapa dibor untuk membuat lubang mata, hidung dan, mulut. Agar terlihat lebih menarik dan khas Indonesia, boneka didandani aneka pakaian daerah. Seiring perkembangan dan banyaknya permintaan, boneka batok kelapa tidak hanya dijual sebagai pajangan, tapi juga mulai menjadi hiasan pada kap lampu.

Dalam sehari, Neni yang dibantu empat pekerja bisa membuat enam pasang boneka. Pembuatannya sendiri membutuhkan kesabaran serta ketelitian. Pembuat boneka juga dituntut memiliki daya kreasi yang tinggi dalam menghias. Kerajinan boneka ini ini dijual dari harga Rp 180 ribu sampai Rp 220 ribu per pasang. Produk unik dan khas Indonesia ini telah menembus pasar Eropa.(ASW/YUS)


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini