Sukses

Presiden Hadiri Zikir Nasional di Monas

Presiden Yudhoyono dan Wapres Boediono dan sejumlah menteri menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang diisi dengan zikir nasional dan dihadiri berbagai majelis zikir di Jakarta.

Liputan6.com, Jakarta: Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang diisi dengan zikir nasional dan dihadiri berbagai majelis zikir di Jakarta, Jumat (26/2). Selain Presiden Yudhoyono, Wakil Presiden Boediono dan sejumlah menteri tampak menghadiri zikir nasional tersebut.

Sejak pagi tadi kawasan Taman Silang Monumen Nasional atau Monas, Jakarta Pusat, sudah dipenuhi ratusan peserta zikir nasional sehingga lalu lintas tersendat. Adapun Presiden Yudhoyono datang sekitar pukul 08.45 WIB.

Secara kenegaraan, peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW telah dilakukan pada Kamis malam di Istana Negara yang dihadiri Presiden dan Wakil Presiden Boediono, menteri-menteri Kabinet Indonesia Bersatu serta duta-duta besar negara Islam [baca: Presiden Ingatkan Demokrasi Santun Ajaran Nabi Muhammad].

Dalam pidatonya pada peringatan kenegaraan itu, Presiden Yudhoyono mengingatkan kesantunan dan etika yang diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan demokrasi dan politik. Presiden mengatakan pula, pelajaran yang ditinggalkan Nabi Muhammmad dalam bidang demokrasi dan kehidupan politik adalah contoh yang arif bijaksana serta menjunjung tinggi harmoni.

Lebih jauh Presiden mengatakan, demokrasi yang dibangun adalah demokrasi disertai amanah penuh etika, kesantunan serta menjunjung tinggi akhlakul karimah, bukan demokrasi dilandasi permusuhan dan saling menjatuhkan. Demokrasi yang dibangun di Indonesia, imbuh Presiden SBY, juga harus menjauhkan diri dari tirani kekuasaan golongan kuat serta pemaksaan kehendak yang dapat merusak keadilan. "Demokrasi harus santun, beretika, dan berakhlak sebagaimana dicontohkan oleh Rasulullah," tuturnya.(IDS/ANS/Ant)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.