Sukses

Masih Ada Calon Haji Belum Divaksin

Di Asrama Haji Donohudan, Boyolali, Jateng, sejumlah calon jemaah haji ternyata belum mendapat vaksin meningitis. Padahal vaksin ini dibutuhkan untuk mencegah radang selaput otak.

Liputan6.com, Boyolali: Meski suntik vaksin meningitis diwajibkan untuk semua calon jemaah haji, ternyata belum semua calon haji mendapat vaksin tersebut. Hal ini ditemukan petugas kesehatan di Asrama Haji Donohudan, Boyolali, Jawa Tengah, belum lama ini.

Kesehatan para calon haji dari berbagai daerah di Jateng, Yogyakarta, dan Kalimantan Tengah ini dapat dilihat dari buku kesehatan mereka. Namun yang mengejutkan justru adanya jemaah yang belum disuntik vaksin meningitis dan influenza. Padahal, seharusnya vaksin ini sudah harus diberikan di daerah asal.

Vaksin meningitis dibutuhkan agar jemaah haji terhindar dari penyakit radang selaput otak yang mudah menular di Arab Saudi. Namun, calon jemaah haji mengaku tidak tahu keharusan suntik meningitis tersebut.

Kewajiban suntik meningitis sebelumnya sempat menimbulkan polemik, karena vaksinnya dibuat dari bahan yang mengandung lemak babi. Majelis Ulama Indonesia akhirnya membolehkan vaksin tersebut sampai ada vaksin baru yang tidak mengandung lemak babi. Selengkapnya, simak video berikut.(TES/AND)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.