Sukses

Direktur Operasional Merpati: Pesawat Masih Prima

Direktur Operasional Merpati mengatakan pesawat Twin Otter tujuan Sentani-Oksibil yang hilang kontak di sekitar pegunungan Bintang, Papua, masih layak terbang.

Liputan6.com, Jakarta: Direktur Operasional Merpati Kapten Nikmatullah mengatakan pesawat Twin Otter dengan kode penerbangan MZ 9760 tujuan Sentani-Oksibil yang hilang kontak di sekitar pegunungan Bintang, Papua, masih layak terbang. "Kondisi pesawat prima, tak ada masalah," kata Nikmatullah dalam wawancara dengan Liputan6 SCTV melalui sambungan telepon, Ahad (2/8) petang.

Nikmatullah juga mengatakan, kondisi cuaca di sekitar pegunungan Bintang juga normal. Namun tak menutup kemungkinan penyebab hilangnya pesawat karena faktor cuaca. Pasalnya, cuaca di pegunungan Bintang suka berubah-ubah secara cepat. Karena itu, pihak Merpati punya kualifikasi khusus bagi penerbang yang akan melewati pegunungan Bintang.

Pesawat Merpati tujuan Sentani-Oksibil hilang kontak di pegunungan Bintang, Papua, siang tadi. Pesawat itu seharusnya sudah mendarat pukul 11.35 WIT. Pesawat mengangkut tiga awak, 11 penumpang dewasa, dan dua bayi [baca: Pesawat Merpati Hilang Kontak di Papua]. Saksikan selengkapnya dialog dengan Nikmatullah dalam video berita ini.(JUM/ANS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini