Sukses

Nikkei Naik Imbas Sentimen Stimulus Ekonomi AS

Indeks Nikkei naik 30,94 poin atau 0,3 persen menjadi 9.861,46 basis poin. Pergerakan bursa Jepang diperkirakan masih berpeluang naik sebab malam ini Wall Street libur.

Liputan6.com, Jakarta: Pergerakan bursa Jepang, Kamis (11/11), tercatat naik. Naiknya pergerakan bursa imbas positif dari kenaikan bursa Wall Street setelah The Fed atau Bank Sentral Amerika Serikat memastikan akan mengucurkan dana stimulus perekonomian sebesar US$ 600 miliar dalam waktu dekat ini. Kebijakan ini secara langsung direspon positif bursa saham global.

Indeks Nikkei naik 30,94 poin atau 0,3 persen menjadi 9.861,46 basis poin. Level tersebut merupakan level tertinggi sejak 24 Juni silam. Sedangkan indeks berjangka turun 28 poin menjadi 9.824 basis poin dengan level support 9.809 poin serta level resistant 9.875 poin. Indeks Topix naik 0,4 persen ke posisi 856,37 basis poin.

Saham-saham yang naik di antaranya Mizuho Financial Group 2,4 persen menjadi 130 yen, Sumitomo MItsui Financial Group 1,8 persen menjadi 2.556 yen, serta MItsubishi UFJ 1,5 persen menjadi 399 yen.

Menurut analisa dari Divisi Vibiz Research di Vibiz Consulting, pergerakan bursa Jepang diperkirakan masih berpeluang naik. Sebab, malam ini, Wall Street libur dan pastinya akan memberikan sentimen yang minim bagi perdagangan bursa saham global.(www.vibiznews.com/BOG)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini