Sukses

Ical Belum Pilih Cawapres Karena Belum Istiqarah

Ketua Umum Partai Golkar yang juga telah ditetapkan menjadi calon presiden dari partai beringin, Aburizal Bakrie, menegaskan dirinya belum menentukan calon wakil presidennya untuk mendampinginya dalam Pilpres 2014 yang akan datang.

Liputan6.com, Jakarta: Ketua Umum Partai Golkar yang juga telah ditetapkan menjadi calon presiden dari partai beringin, Aburizal Bakrie, menegaskan dirinya belum menentukan calon wakil presidennya untuk mendampinginya dalam Pilpres 2014 yang akan datang.

"Belum ada," kata Ical saat menjadi Jurkam pasangan Cagub DKI Jakarta nomor urut 6 yakni Alex dan Nono di Lapangan D, kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, Sabtu (7/7).

Lebih lanjut Ical juga menjelaskan bahwa dirinya belum memutuskan untuk memilih calon wakil presiden lantaran dirinya belum shalat Istiqarah. Namun, bila waktunya sudah tiba maka ia akan shalat istiqarah untuk menentukan calon pendamping pada Pilpres 2014 yang akan datang.

Lebih lanjut, Ical juga mengaku yakin Partai Golkar akan mendapatkan 30-35 persen suara tingkat nasional pada Pemilu 2014 yang memungkinkan Partai golkar untuk mencalonkan calon presidennya sendiri. (YUS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini