Sukses

Bursa Jepang Dibuka Menguat

Bursa saham Jepang pagi ini kembali terangkat oleh sentimen positif dari Wall Street dini hari tadi. Indeks berjangka akan bergerak pada kisaran 8.950 - 9.150 poin.

Liputan6.com, Jakarta: Perdagangan di bursa Jepang, Selasa (3/7) pagi menguat tipis. Bursa saham Jepang kembali terangkat oleh sentimen positif dari Wall Street dini hari tadi. Pergerakan bursa saham Asia hari ini tampaknya cenderung sideways karena pasar berusaha untuk mencari arahan lain yang lebih jelas.

Indeks berjangka Nikkei 225 dibuka di posisi 9.025 poin atau naik 5 poin. Saat ini indeks terpantau naik dan berada di posisi 9.035 poin. Sementara indeks spot Nikkei meningkat 21,07 poin atau 0,23 persen dan berada di posisi 9.024.55 poin. Topix naik 4 poin atau 0,5 persen dan berada di posisi 773,35 poin.

Saham-saham di bursa Jepang tampak menguat. Toyota naik 15 yen ke posisi 3.190 yen. SMFG menguat 37 yen menjadi 2.654 yen. Sementara Softbank naik 15 yen menjadi 2.973 yen. Hitachi terangkat 3 yen menjadi 488 yen.

Analis Vibiz Research dari Vibiz Consulting memperkirakan pergerakan indeks berjangka pada perdagangan hari ini cenderung terbatas. Indeks berjangka akan bergerak pada kisaran 8.950 - 9.150 poin.(www.vibiznews.com/BOG)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.