Sukses

Doa Bersama Digelar untuk Para Korban

Simpati terhadap para korban jatuhnya pesawat Sukhoi Ssuperjet 100 di Gunung Salak, Jawa Barat, terus mengalir. Doa-doa pun dipanjatkan agar para korban mendapat tempat terbaik di sisi Tuhan dan tim SAR bisa menjalankan tugasnya dengan lancar.

Liputan6.com, Bogor: Simpati terhadap para korban jatuhnya pesawat Sukhoi Superjet 100 di Gunung Salak, Jawa Barat, terus mengalir.

Anggota pramuka di SMPN 6 Kota Bima, Nusa Tenggara Barat, ini menggelar doa bersama. Mereka juga mendirikan shalat ghaib bagi para korban musibah itu. mereka berdoa agar amal ibadah para korban diterima Allah dan keluarga korban diberi ketabahan.

Duka atas kecelakaan pesawat Sukhoi juga dirasakan warga Solo, Jawa Tengah. Sebagai bentuk duka atas tragedi tersebut, sekelompok warga menggalang tanda tangan dan doa untuk para korban kecelakaan di Jalan Slamet Riyadi. Tanda tangan itu sebagai bentuk keprihatinan sekaligus dukungan bagi para korban dan keluarga.

Warga juga mendoakan keluarga korban agar tetap tabah. Mereka juga berharap tragedi Sukhoi menjadi pelajaran berharga bagi dunia penerbangan Indonesia.

Di Tasikmalaya, Jawa Barat, murid-murid sebuah Taman Kanak-kanak diajak mengikuti shalat gaib bagi para korban tragedi Sukhoi. Meski berada jauh dari lokasi kecelakaan, anak-anak ini diajar untuk turut merasakan kepedihan dan keprihatinan atas musibah itu. (YUS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini