Sukses

Dhana Widyatmika Puasa Nabi Daud di Penjara

Sejak dipenjara 2 Maret lalu, tersangka kasus dugaan korupsi dan pencucian uang Dhana Widyatmika berpuasa Daud. Mantan pegawai Direktorat Jenderal Pajak ini pun memilih makanan singkong untuk menu buka puasa.

Liputan6.com, Jakarta: Sejak mendekam di Hotel Prodeo 2 Maret lalu, tersangka kasus dugaan korupsi dan pencucian uang Dhana Widyatmika berpuasa seperti halnya Nabi Daud. Sehari berpuasa, sehari berbuka. Hal ini disampaikan kuasa hukum Dhana, Daniel Alfredo.

Menurut Daniel, dirinya sempat menawarkan makanan kepada kliennya namun ditolak. Mantan pegawai Direktorat Jenderal Pajak itu sedang berpuasa. Saat berbuka, Dhana memilih makanan singkong. "Kita tadi tanya mau menu apa untuk titipan makanan dan dia menjawab mau makan singkong," kata Daniel, Senin (5/3).

Dhana resmi ditahan oleh penyidik, Jumat lalu. Dia ditahan setelah penyidik menemukan alat bukti yang cukup terkait laporan harta kekayaan tidak wajar yang dimiliki PNS golongan III/C di Direktorat Jenderal Pajak tersebut.

Sebelumnya, tim penyidik telah menyita harta mewah Dhana, berupa emas, mobil mewah, 17 truk, sertifikat berharga, safe deposit box di Bank Mandiri, serta uang tunai USD 23 ribu, uang tunai Rp 10 juta serta pecahan mata uang Irak 25 ribu sebanyak 39 lembar.(ADI/ULF)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini