Sukses

Mahasiswa di Ternate Bentrok dengan Polisi

Aksi mahasiswa menuntut penuntasan kasus korupsi di Ternate, Maluku Utara, diwarnai bentrokan dengan polisi. Akibatnya, sejumlah mahasiswa mengalami luka memar.

Liputan6.com, Ternate: Aksi ratusan mahasiswa di Polda Maluku Utara, diwarnai bentrokan dengan polisi, Selasa (28/2). Mahasiswa dihalau saat berusaha masuk ke Mapolda untuk bertemu Kapolda Maluku Utara Brigjen Erlan Nulhakim.

Bukan hanya menghalau, polisi juga mengejar dan memukul mahasiswa. Akibatnya, sejumlah mahasiswa mengalami luka memar.

Dalam aksinya, mahasiswa mengaku kecewa dengan penanganan kasus korupsi di Ternate. Mereka menuntut Kapolda Maluku Utara serius menangani kasus-kasus korupsi yang hingga kini tak kunjung selesai.

Salah satunya, kasus dugaan korupsi dana tak terduga yang diduga melibatkan Gubernur Maluku Utara senilai Rp 100,22 miliar.(APY/ULF)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini