Sukses

Rinyukai Indonesia Akan Gelar Lomba Koi

Indonesia terpilih menjadi negara pertama cabang klub koi tertua asal Jepang ini dengan nama Rinyukai Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta: Bagi Anda para penggemar ikan koi, untuk pertama kalinya Rinyukai sebagai salah satu klub ikan koi tertua di Jepang mengembangkan jaringan ke luar Jepang. Setelah mengadakan 42 kali pertunjukan di Jepang, klub koi yang berdiri sejak 1964 itu kini punya cabang di Indonesia.
 
Terbentuk pada tanggal 6 Januari 2012, Indonesia terpilih menjadi negara pertama cabang klub ini dengan nama Rinyukai Indonesia. Sebagai kegiatan pertama, Rinyukai Indonesia akan menyelenggarakan Rinyukai Indonesia Super Koi Show 2012 pada tanggal 15-17 Juni 2012 di Plenary Hall Jakarta Convention Centre. Rencananya, perlombaan ini akan diikuti peserta dari sejumlah negara di Asia.(ADO)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini