Sukses

Taufiq Kiemas Berobat ke Australia

Ketua MPR Taufik Kiemas, Rabu (26/1) bertolak ke Perth Australia untuk melakukan pengecekan kesehatan.

Liputan6.com, Jakarta: Ketua MPR Taufik Kiemas, Rabu (26/1) bertolak ke Perth Australia untuk melakukan pengecekan kesehatan. Sebuah sumber SCTV yang dekat dengan Taufik Kiemas menyebutkan kondisi Ketua Dewan Pertimbangan Pusat PDI Perjuangan itu berangkat dalam kondisi yang sehat. "Hanya mencari second opinion saja, tapi jelasnya tolong tanya ke Teuku Umar," ujar sumber tersebut. 

Taufik Kiemas sendiri pernah melakukan operasi bypass jantung di kota Perth tahun 1993, dan setelah itu sempat melakukan pengecekan kembali kondisi kesehatannya di kota ini. Kondisi kesehatan Taufik Kiemas menjadi perhatian setelah pertengahan Desember 2011 melakukan pengantian batere untuk pemacu jantung di RS Harapan Kita Jakarta.

Saat ulang tahun Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, 23/1 Taufik Kiemas juga  terlihat sehat. Kegiatan Taufik Kiemas sendiri terpantau di MPR pekan lalu saat melantik Erwin Moeslimin Singajuru dan Sayed Muhammad Muliady sebagai pengganti antar waktu anggota MPR menggantikan Duddie Makmun Murod dan Topane Gayus Lumbuun, di Gedung MPR, Senayan, Jakarta, Jumat (20/1). (ARI)



* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini