Sukses

Tanggul Kali Krukut Jebol Lagi

Pintu air dan Tanggul Kali Krukut, Grogol Limo, Depok, Jabar yang baru mulai diperbaiki kembali jebol. Sejumlah dinding turap pun tergerus sehingga longsoran melebar sehingga membahayakan dan membuat wilayah Jakarta terancam banjir.

Liputan6.com, Depok: Pengerjaan perbaikan Tanggul Grogol di aliran Kali Krukut, Kecamatan Limo, Depok, Jawa Barat, sampai Jumat (18/11), masih terus dilakukan Pemerintah Kota setempat. Perbaikan Tanggul Grogol diawali dengan pembangunan turap di sisi kanan kiri aliran kali dan memperlebar aliran sungai yang telah menyempit.
 
Namun tanggul yang masih dalam perbaikan itu kembali jebol akibat curah hujan tinggi selama beberapa hari terakhir. Akibatnya, sisi kanan dan kiri kali terkikis makin melebar sehingga kondisinya cukup membahayakan. Jebolnya tanggul ini  membuat wilayah hilir di antaranya Pondok Labu, Jakarta Selatan terancam banjir kiriman.(IAN/BJK)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.