Sukses

Bocah Miskin Jadi Juara Matematika di India

Meski dari keluarga tidak mampu, Riza Amaliyah, seorang siswi Madrasah Tsanawiyah Negeri I Sumenep, Madura, Jawa Timur, keluar sebagai juara tiga Wizard at Mathematics International Competition (Wizmic) 2011 di India beberapa waktu lalu.

Liputan6.com, Madura: Meski dari keluarga tidak mampu, Riza Amaliyah, seorang siswi Madrasah Tsanawiyah Negeri I Sumenep, Madura, Jawa Timur, keluar sebagai juara tiga Wizard at Mathematics International Competition (Wizmic) 2011 di India beberapa waktu lalu.
 
Rizka hanya mengandalkan pelajaran di sekolah dan tidak terlalu banyak belajar di rumah. Di sekolah, ia tidak pernah main-main, terutama jika dalam mata pelajaran matematika, pelajaran yang sangat Rizka suka sejak di bangku sekolah dasar dan mengantarkannya untuk mengikuti lomba matematika tingkat internasional di India beberapa waktu lalu hingga ia memperoleh medali perunggu.

Siswi ini berasal dari keluarga tidak mampu. Ayahnya hanya seorang pemulung, sementara sang ibu telah berpulang sejak Rizka berusia lima tahun. Untuk menopang kebutuhan sekolah, rizka membantu kakaknya yang setiap hari berjualan rujak di warung sederhana di pinggir jalan.

Sang juara matematika ini berharap ada kepedulian pemerintah agar cita-citanya sebagai dokter bisa tercapai. Apalagi prestasinya sebagai juara tiga di ajang internasional telah mengharumkan Kabupaten Sumenep di mancanegara. (YUS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini