Sukses

Patung Dewi Kwan Im Tetap Memesona

Patung Dewi Kwan Im di tengah Kota Pematang Siantar, Sumut, menjadi andalan wisata religi jelang dan saat Hari Raya Imlek nanti.

Liputan6.com, Pematang Siantar: Daya tarik Patung Dewi Kwan Im di tengah Kota Pematang Siantar, Sumatra Utara tak ada habisnya. Patung termegah dan tertinggi di Indonesia dan Asia Tenggara ini menjadi andalan wisata religi jelang dan saat Hari Raya Imlek nanti. Patung yang berdiri sejak November 2005 berada di Kompleks Vihara Avalokitesvara di Jalan Pane, Kecamatan Siantar Selatan.
 
Patung Dewi Kwan Im setinggi 22,8 meter berdiri kokoh di atas Gedung Klenteng Vihara Avalokitesvara. Patung dikelilingi empat patung sebagai pengawal serta dua lonceng besar menghiasi lokasi patung.
 
Sosok Dewi Kwan Im adalah sosok seorang dewi cinta kasih sayang. Dewi Kwan Im selalu dipuja umat Buddha. Sejarahnya Dewi Kwan Im merupakan bodhisattva atau calon budha, yakni manusia yang hampir mencapai kesucian dan kesempurnaan.
 
Berwisata sekaligus menikmati suasana kelenteng vihara sangat menyenangkan. Lokasi patung ini juga menjadi wisata pendidikan bagi pelajar, apalagi menjelang Imlek. Banyak pelajar yang khusus datang melihat dan ingin mengetahui sejarah patung Dewi Kwan Im. "Kami datang ke sini untuk melihat dan mempelajari sosos Dewi Kwan Im, saya senang menggambar tokoh patung ini," kata Yo Keinten, seorang pelajar, belum lama ini.
 
Patung Dewi Kwan Im juga memikat Yasen, seorang pengajar di Netherland. Guru filosofi kebiksuan ini sengaja datang berwisata religi. Tujuan utama Yasen mengelilingi patung dan berdoa. Menurut dia, berdirinya patung Dewi Kwan Im sangat baik bagi masyarakat. Simbol cinta kasih dan kedamaian yang dimiliki Dewi Kwan Im diharapkan berdampak pada kehidupan warga setempat.(AIS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini