Sukses

Sidang Paripurna Muktamar PPP Dimulai

Menurut Ali Hardi sidang paripurna ke-V ini sangat penting dan menjadi roh dari Muktamar kali ini. Karena hasil-hasil komisi ini menjadi produk-produk kita ke depan.

Liputan6.com, Bandung: Sidang paripurna ke-V beragendakan pembentukan komisi dimulai senin (4/7) malam di Hotel Panghegar Bandung, Jawa Barat. Sidang paripurna dalam Muktamar VII ini resmi dibuka oleh Ketua DPP PPP Ali Hardi Kiai Demak.

Menurut Ali Hardi sidang paripurna ke-V ini sangat penting dan menjadi roh dari Muktamar kali ini. "Karena hasil-hasil komisi ini menjadi produk-produk kita ke depan," tutur Ali Hardi.

Terdapat tiga komisi dalam sidang paripurna ke-V dan membidangi berbagai hal. Komisi A membidangi organisasi dan AD/ART. Komisi B membidangi khittah dan perjuangan program. Sementara komisi C membidangi rekomendasi dan pernyataan politik.(ULF)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini