Sukses

Warga AS 'Berpesta' Sambut Tewasnya Osama

Warga Amerika Serikat (AS) menyambut gembira kabar tewasnya pimpinan jaringan teroris internasional Osama bin Laden, Ahad (1/5) malam. AS berkumpul di depan gedung putih.

Liputan6.com, Washington: Warga Amerika Serikat menyambut gembira kabar tewasnya pimpinan jaringan teroris internasional Osama bin Laden, Ahad (1/5) malam. Sejak pukul 23.30, ratusan warga AS berkumpul di depan gedung putih.

Berdasarkan laporan CNN, ratusan warga yang sebagian membawa bendera kebangsaannya meneriakkan yel-yel 'USA, USA' berkali-kali. Ini adalah sebagai bentuk apresiasi mereka kepada pemerintah AS yang berhasil melumpuhkan sang raja teroris.

Selain itu banyak pula muda-mudi AS yang berlari-lari sambil meluapkan kegembiraannya tak jauh dari Gedung Putih.

Sebelumnya, Obama telah mengonfirmasi kabar tewasnya Osama. Walaupun wajah dari jasad yang ditemukan itu dikonfirmasi sebagai Osama. Namun, pihak otoritas AS akan melakukan serangkaian tes lanjutan untuk memastikan kebenarannya.

Kabar tewasnya pemimpin Al Qaeda Osama bin Laden disampaikan dua pejabat intelijen Amerika Serikat. Menurut sumber ini, Osama bin Laden ditembak dalam sebuah operasi intelijen ketika lelaki kelahiran Arab Saudi itu sedang berada di sebuah rumah mewah di pinggiran ibukota Pakistan, Islamabad.(MEL)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini