Sukses

SBY: Asing Boleh Bantu Rekonstruksi Pascabencana

Kepala Negara Susilo Bambang Yudhoyono berharap bantuan yang diterima dapat dikelola dengan baik. Uni Eropa, Thailand, dan Australia siap membantu Indonesia.

Liputan6.com, Hanoi: Korban gempa dan tsunami di Kepulauan Mentawai, Sumatra Barat, memerlukan bantuan. Untuk itu Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mempersilakan negara sahabat terlibat dalam proses rekonstruksi pasacbencana, namun tidak untuk proses tanggap darurat.

"Bantuan untuk rekonstruksi itu saya persilahkan, tapi untuk tanggap darurat, Indonesia akan selesaikan sendiri," kata Presiden dalam konferensi pers di Hanoi, Vietnam, Ahad (31/10).

Menurut Presiden, khusus untuk bencana gempa bumi dan tsunami di Mentawai, memang ada sejumlah negara sahabat yang menawarkan bantuan, antara lain Uni Eropa, Thailand, dan Australia. Namun, kebijakan Pemerintah Indonesia adalah sedapat mungkin mengatasi semua itu dengan sumber daya sendiri.

Lebih lanjut Kepala Negara berharap agar nantinya bantuan-bantuan yang diterima dapat dikelola dengan baik. "Indonesia dikenal dengan prestasi rekonstruksi Aceh sebagai bangsa yang mengelola secara akuntabel," ujar Presiden Yudhyono.(ULF/Ant)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini