Sukses

Pro-Kontra SKB Muncul Usai Kasus HKBP

Pro dan kontra tentang Surat Keputusan Bersama Dua Menteri mengenai pendirian rumah ibadat masih bergulir. Bahkan kini telah sampai di gedung parlemen.

Liputan6.com, Jakarta: Pro dan kontra tentang Surat Keputusan Bersama Dua Menteri mengenai pendirian rumah ibadat masih bergulir. Bahkan kini telah sampai di gedung parlemen. Pada Selasa (21/9), sidang paripurna Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) digelar dan diwarnai hujan interupsi terkait keberadaan SKB tersebut.

Interupsi dilakukan sejumlah anggota DPR sesaat setelah rapat paripurna dibuka. Mereka meminta DPR meninjau ulang Surat Keputusan Bersama Dua Menteri tentang pendirian rumah ibadat. Hal itu mencuat pascakasus terlukanya pendeta Huria Kristen Batak Protestan di Ciketing, Bekasi, Jawa Barat beberapa waktu silam akibat bentrokan dengan warga yang menolak pembangunan gereja.

Padahal seharusnya, rapat paripurna Selasa pagi membahas kerjasama pertahanan antara Indonesia dengan Federasi Rusia, termasuk di dalamnya soal pembelian Sukhoi.(BJK/AYB)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini