Sukses

Ruhut: Saya Harus Ambil Jalan Pintas

Politisi Partai Demokrat mengaku harus menjaminkan leher dan kupingnya untuk meyakinkan rakyat. Apalagi dia melihat adanya agenda tersembunyi dari rentetan kasus Bank Century.

Liputan6.com, Jakarta: Politisi Ruhut Sitompul merupakan satu dari delapan orang anggota Pansus Angket Bank Century dari Partai Demokrat. Pilihan yang terasa wajar. Selain berlatar belakang pendidikan ilmu hukum, sejak awal merebaknya kasus Bank Century, Ruhut termasuk politisi yang paling gigih membela Partai Demokrat. Bahkan, dia tak ragu menjaminkan kuping dan lehernya untuk dipotong jika partainya terlibat kasus Bank Century.

Menurut politisi yang pernah membintangi sinetron ini, semua itu harus dilakukannya untuk membela partai. Ruhut merasa selama ini pihaknya sudah cukup baik dan sabar, namun tetap saja disudutkan. "Kalau saya tidak ambil jalan pintas itu untuk meyakinkan rakyat, masalah ini bisa menjadi snowball (bola salju)," ujarnya dalam dialog Liputan 6 Petang SCTV, Ahad (6/12).

Ruhut menegaskan tidak alergi dengan tudingan-tudingan terhadap partainya asal diikuti dengan fakta hukum. Sementara yang dia lihat adalah adanya agenda tersembunyi. Ruhut mencontohkan adanya sebuah lembaga swadaya masyarakat yang dalam sebuah pertemuan memaparkan adanya sejumlah tokoh menerima dana. "Padahal semua itu tak ada fakta hukumnya," tegas Ruhut. Dialog dengan Ruhut Sitompul selengkapnya dapat disimak dalam video berita ini.(ADO)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini