Sukses

Truk Masuk Jurang, Dua Tewas

Kejadian bermula saat truk berpenumpang 36 orang melaju kencang menuju perkebunan tebu di kawasan Desa Ngrombo. Demi menghindari sepeda motor dari arah berlawanan, truk terperosok ke dalam jurang sedalam 10 meter.

Liputan6.com, Solo: Sebuah kecelakaan maut terjadi di Desa Ngrombo, Kecamatan Tangen, Sragen, Jawa Tengah, Senin (16/11) siang. Akibat kecelakaan itu, sebuah truk masuk jurang sedalam lebih dari 10 meter dan menyebabkan mengakibatkan dua orang tewas di tempat dan 34 orang lainnya luka-luka.

Kejadian itu bermula saat truk berpenumpang 36 orang yang terdiri dari dua awak dan 34 buruh melaju kencang menuju perkebunan tebu di kawasan Desa Ngrombo. Namun, saat melintasi tikungan tajam sang pengemudi mencoba menghindari pengendara sepeda motor yang jatuh dari arah berlawanan. Nahas supir truk tidak bisa mengendalikan laju kendaraan sehingga truk beserta penumpang masuk ke dalam jurang sedalam lebih dari 10 meter.

Korban tewas diketahui bernama Purwanti dan Pariyem. Sementara 12 orang korban lain masih mendapat perawatan intensif di Rumah Sakit Umum Daerah Sragen. Bahkan seorang pasien harus dirujuk ke RSUD Solo. Sedangkan puluhan pasien lain menjalani rawat jalan karena hanya mengalami luka ringan.

Untuk penyelidikan lebih lanjut, Kepolisian Resor Sragen masih menunggu keterangan dari sopir truk, Parwanto yang masih menjalani perawatan. Menurut warga setempat, kecelakaan maut bukan kali ini saja terjadi di sekitar lokasi tersebut. Dalam kurun waktu setahun ini, sedikitnya sudah tiga kali terjadi kecelakaan. Warga menilai, ini terjadi karena kondisi jalan yang sempit, banyak tikungan tajam, serta tidak adanya pembatas jalan.(UPI/YUS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini