Sukses

Amien Rais Minta MK Tuntaskan Perseteruan KPK-Polri

Mantan Ketua MPR itu meminta MK menuntaskan perseteruan KPK dengan Polri. Amien menengarai ada kelompok tertentu yang sengaja menggiring opini publik.

Liputan6.com, Kediri: Mantan Ketua MPR, Amien Rais meminta Mahkamah Konstitusi untuk menuntaskan kasus perseteruan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dengan Polri ke ranah hukum dan tidak terpengaruh pada kekuasaan dan uang. Amien juga meminta semua kalangan untuk menahan diri supaya persoalan ini bisa diselesaikan secara hukum.

Permintaan Amien Rais ini disampaikan seusai menghadiri tablig akbar di Gedung Bagawanta, Kediri, Jawa Timur, yang dihadiri ribuan anggota maupun simpatisan Muhammadiyah, Ahad (8/11). Penasihat PP Muhammadiyah itu mengatakan, konflik KPK dan Polri sudah berkembang ke mana-mana. Dia menengarai adanya kelompok tertentu yang sengaja menggiring opini publik ke salah satu pihak. Amien juga mengindikasikan adanya kekuatan luar yang tidak ingin Indonesia maju.

Menurut Amien, pembelaan terhadap institusi KPK sudah berlebihan sebab lembaga tersebut juga telah menyerupai gurita dan memerankan mafia hukum di Tanah Air. Demikian pula dengan Polri yang sudah nyaris kehilangan kepercayaan dari masyarakat, hingga kedua lembaga ini sama-sama bermasalah. Karena itu Amien mengaku pernah menemui Ketua MK Mahfud MD untuk meminta meneruskan proses hukum tanpa terpengaruh kekuatan manapun.

"Khawatir jika persoalan ini berlarut-larut akan membawa dampak buruk kepada masyarakat. Dalam kondisi seperti ini tidak tertutup kemungkinan munculnya provokasi yang mengajak bakar-bakaran di jalan untuk memperkeruh suasana," kata Ketua Dewan Penasihat Partai Amanat Nasional ini.(TES/ANS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini