Sukses

Miing Bagito Dilarang Korupsi

Kini, Miing sudah menjadi anggota Komisi X DPR yang menangani masalah pendidikan, pemuda, dan kebudayaan. Berbagai jurus telah disiapkan untuk berjuang di panggung politik, termasuk terus mengingat pesan keluarganya.

Liputan6.com, Jakarta: Pelawak Miing Bagito kini telah menjadi wakil rakyat Kabupaten Lebak dan Pandeglang, Banten. Ia ditempatkan partainya, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, di Komisi X yang membidangi pendidikan, pemuda, dan kebudayaan.

Beragam harapan tercurah kepada Miing. Termasuk, harapan untuk tidak korupsi yang disampaikan teman-teman anaknya. "Nisa, papa kamu kan anggota DPR. Bilang papa kamu jangan korupsi ya," ujar Miing mengulangi perkataan anaknya kepada dirinya.

Selama tiga dekade Miing berada di pentas lawak, sejak memulai karier pada awal 1970-an. Tidak ada yang memungkiri, lawakan-lawakan yang dibawakan Miing bersama rekan-rekannya, yakni Didin dan Unang Bagito di pentas lawak, sarat dengan pesan moral dan kritik.

Namun ada yang berubah dari sosok pemilik nama lengkap Tubagus Dedy Suwandi Gumelar itu. Pria kelahiran Banten itu mulai mengurangi kegiatan di dunia lawak dan memutar haluan ke politik. Saat bergabung dengan PDIP pimpinan Megawati Soekarnoputri, Miing bertekad mengabdi pada masyarakat.

Berbagai jurus pun telah disiapkannya untuk berjuang di panggung politik, termasuk terus mengingat pesan dari keluarganya. Simak penuturan Miing selengkapnya dalam video berikut.(YNI/SHA)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini