Sukses

M.S. Hidayat Mengaku Dicalonkan Golkar

Ketua Kadin M.S. Hidayat mengaku namanya diajukan oleh Partai Golkar untuk duduk sebagai menteri di Kabinet Indonesia Bersatu jilid II.

Liputan6.com, Bogor: Presiden terpilih Susilo Bambang Yudhoyono terus melakukan uji kelayakan dan kepatutan terhadap calon-calon menteri dan pejabat tinggi di Kabinet Indonesia Bersatu jilid II. Salah satu calon yang hadir di kediaman pribadi SBY di Puri Cikeas, Bogor, Ahad (18/10) adalah Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) M.S. Hidayat.

Seusai wawancara dengan SBY, kepada wartawan, M.S. Hidayat mengatakan dirinya ditanya seputar visi dan misinya seputar bidang ekonomi terutama tentang industri dan perindutrian. Dalam kesempatan itu, dia mengaku namanya diajukan oleh Partai Golkar. "Saya diberi tahu Pak Abu Rizal bahwa di-nominate oleh Golkar," ujarnya. M.S. Hidayat juga menegaskan bila terpilih sebagai menteri, dirinya siap mundur sebagai Ketua Umum Kadin.

Tak lama berselang, Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto juga selesai menjalani fit and proper test. Djoko mengaku dirinya melaporkan pekerjaannya saat ini. "Tantangan pembangunan dan infrastruktur masih diperlukan" ujarnya.(AND)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini