Sukses

Calon Menteri Akan Dipanggil 17 Oktober

Menteri Sekretaris Negara Hatta Radjasa memastikan bahwa Presiden Susilo Bambang Yudhoyono akan mulai memanggil para calon menteri pada 17 Oktober 2009.

Liputan6.com, Jakarta: Menteri Sekretaris Negara Hatta Radjasa memastikan bahwa Presiden Susilo Bambang Yudhoyono akan mulai memanggil para calon menteri pada 17 Oktober 2009. Di kantor Sekretariat Negara di Jakarta, Selasa (13/10), Hatta mengatakan, pada 18 hingga 19 Oktober para calon menteri itu akan menjalani tes kesehatan dan tes kejiwaan.

Sampai saat ini, kata Hatta, proses administrasi berupa penyeleksian riwayat hidup para calon menteri sudah selesai. Hatta mengakui dari ratusan riwayat hidup calon menteri yang dikirimkan langsung kepada Yudhoyono, jumlah lebih besar datang dari kalangan profesional. "Kalau dari partai politik itu kan, kira-kira mereka sudah bisa mengukur. Kira-kira saya ini dapatnya tidak lebih dari sekian, sehingga kalau menyampaikan terukur. Tapi kalau dari masyarakat profesional luas tentu banyak melalui pos, berbagai macam dari daerah-daerah," katanya sebagaimana dikutip ANTARA.

Dari lamaran yang dialamatkan ke Sekretariat Negara tersebut, Hatta kemudian menghimpunnya untuk disampaikan langsung kepada Yudhoyono. Keputusan akhir dari penyeleksian riwayat hidup tersebut, lanjut dia, tentunya berada di tangan Yudhoyono dengan masukan dari calon wakil presiden terpilih, Boediono.

Yudhoyono sebagai calon presiden terpilih periode 2009-2014 akan dilantik pada 20 Oktober 2009. Menurut rencana, ia akan mengumumkan kabinet baru untuk pemerintahan lima tahun mendatang pada 21 Oktober 2009. Sehari setelah itu, menteri-menteri kabinet baru tersebut akan dilantik di Istana Negara.(YUS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.