Sukses

Mbak Tutut Tak Minat Ikut Bersaing

Putri mendiang mantan Presiden Soeharto, Siti Hardiyanti Rukmana membantah tertarik mencalonkan diri sebagai ketua umum Partai Golkar. Dia mengaku lebih tertarik dengan urusan keluarga.

Liputan6.com, Bekasi: Menjelang Musyawarah Nasional Partai Golongan Karya (Golkar) 6 hingga 8 Oktober mendatang, sejumlah nama bermunculan untuk menjadi ketua umum baru partai tersebut. Selain Aburizal Bakrie dan Surya Paloh, dua anak mantan presiden Soeharto yakni Siti Hardiyanti Rukmana atau "Mbak Tutut" dan Hutomo Mandala Putra alias Tommy juga ikut disebut.

Kendati demikian, saat meresmikan sebuah masjid di Pondok Gede, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (9/9), Tutut membantah dirinya tertarik untuk memperebutkan posisi puncak di partai beringin itu. Dia justru mengaku lebih tertarik mengurusi keluarga. Selengkapnya simak video berita ini.(IRN/DIO)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini