Sukses

DPR Uji 50 Calon Anggota BPK

Komisi XI DPR akan melakukan uji kelayakan dan kepatutan 50 calon anggota BPK. Ke-50 orang akan bersaing memperebutkan tujuh kursi yang ada di BPK.

Liputan6.com, Jakarta: Komisi XI DPR akan melakukan uji kelayakan dan kepatutan 50 calon anggota Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Ke-50 orang tersebut akan bersaing memperebutkan tujuh kursi yang ada di BPK. Sebanyak 12 calon diuji kelayakan dan kepatutan oleh Komisi XI yang dipimpin Wakil Ketua Komisi XI DPR Walman Siahaan di Jakarta, Senin (7/9).

Seperti diwartakan ANTARA, dua belas calon itu adalah Achmad Sanusi, Ahmad Hafiz Zawawi, Ali Masykur Musa, Baharudin Aritonang, Bahrullah Akbar, Bambang Pamungkas, Budi Purwadi, Daeng M. Nazier, Dasep Abdul Fatah, Dwi Hanggraeni, Dharma Bhakti dan Durry Panggabean. Sedangkan 38 calon lainnya akan diuji oleh anggota Dewan pada hari berikutnya hingga Jumat mendatang.(JUM/ANS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini