Sukses

NATO Tembakan Roket ke Pakistan

Pasukan Afghanistan yang dipimpin NATO menembakkan rudal ke wilayah Pakistan tanpa alasan yang jelas.

Liputan6.com, Islamabad: Pasukan Afghanistan yang dipimpin NATO menembakkan roket ke wilayah Waziristan Utara, Pakistan, Jumat (8/7). Warga di sekitar lokasi penembakan mengatakan, sekitar 18 mortir mendarat di dekat  pos pemeriksaan di daerah perbatasan Pakistan Ghulam Khan.

Tembakan itu dibalas pasukan Pakistan dengan serangan serupa. Sebuah stasiun televisi lokal Pakistan melaporkan, insiden itu tidak menimbulkan korban jiwa.

Pihak NATO enggan memberikan komentar mengenai insiden tersebut. Tidak ada informasi pasti mengenai motif penembakan mortir tersebut.

"Kami menduga situasi saat ini sepertinya memang sengaja diciptakan oleh militer, agar kerusakan terjadi di Pakistan atau di daerah perbatasan Afghanistan," kata juru bicara  Luar Negeri Pakistan Tehmina Janjua.

Insiden itu terjadi sehari setelah Pakistan dan para pejabat militer Afghanistan, serta NATO, bertemu di Peshawar, Pakistan. Pertemuan dilakukan untuk mencegah serangan antarperbatasan. Sebelumnya, Presiden Afghanistan Hamid Karzai berencana membentuk komisi militer bersama untuk mengatasi masalah muncul di perbatasan Afghanistan dan Pakistan.(Xinhua/SHA)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.