Sukses

Pengamanan Obama di India Super Ketat

Sebelum ke Indonesia, Presiden AS Barack Obama akan melawat selama tiga hari di India. Enam kendaraan lapis baja dan 40 pesawat telah disiapkan untuk mengamankan sang presiden dan keluarganya.

Liputan6.com, Washington DC: Sebelum ke Indonesia, Presiden Amerika Serikat Barack Obama akan berkunjung ke India. Dilaporkan, enam kendaraan lapis baja dan 40 pesawat telah disiapkan untuk mengamankan sang presiden dan keluarganya.

Seperti dilansir Zeenews, Ahad (31/10), rombongan tersebut akan menjadi yang terbesar sepanjang sejarah dalam hal logistik dan sistem keamanan seorang Presiden AS. Dikabarkan, Obama beserta keluarganya akan menetap selama tiga hari dan akan tiba di India pada 6 November mendatang.

Setelah mendarat, Obama direncanakan akan langsung diamankan dalam sebuah mobil Cadillac hitam yang dijuluki dengan nama "Barack Mobile". Mobil antikuman dan bom tersebut dilengkapi dengan jaringan komunikasi langsung yang memungkinkan Obama tetap tersambung dengan staf-stafnya di Gedung Putih. "Barack Mobile" juga memiliki alat peluncur nuklir yang bisa dikendalikan langsung oleh sang presiden.(ANS/Zeenews)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.