Sukses

Volkanologis: Letusan Merapi Terbesar Sejak 1990

Gunung Merapi membuat letusan terbesar sejak tahun 1990-an. Letusan telah mendorong kubah lava gunung dengan kekuatan yang luar biasa besar.

Liputan6.com, Kyoto: Gunung Merapi yang yang meletus dan mengeluarkan awan panas, kemarin, adalah letusan terbesar sejak tahun 1990-an, demikian pendapat seorang volkanologis asal Jepang, Rabu (27/10). Professor Masato Iguchi dari Univeristas Kyoto, Jepang, mengatakan letusan besar rupanya telah mendorong kubah lava gunung berapi dengan kekuatan yang luar biasa.

Iguchi mengatakan tremor vulkanik di gunung itu telah meningkat sejak bulan lalu. Ia menambahkan bahwa gelombang besar aliran bawah tanah di gunung itu naik rata-rata hampir 50 cm. Ia mengatakan bahwa aktivitas Gunung Merapi juga masih perlu untuk dimonitor sementara waktu. Sebelumnya, 13 tahun yang lalu sebuah ledakan besar terjadi tiga hari setelah letusan awal yang dipicu aliran piroklastik.

Gunung Merapi yang merupakan gunung api paling aktif di dunia meletus sekali dalam beberapa tahun dengan aliran piroklastik batuan liquidized dan gas, menyebarkan hawa yang sangat panas. Volkano yang mengalir dari Gunung Merapi telah menyebar sejauh empat sampai enam kilometer dari puncak selama 20 tahun terakhir. Kali ini, arus aliran lava tersebut diperkirakan menjadi tujuh atau delapan kilometer.(NHK/AYB)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini