Sukses

Belasan Mayat Ditemukan di Sumur

Setidaknya 12 mayat ditemukan membusuk di empat sumur di dekat bandara internasional Cancun, Meksiko. Diduga, mayat-mayat itu merupakan korban kekerasan obat-obatan terlarang.

Liputan6.com, Cancun: Setidaknya 12 mayat ditemukan membusuk di empat sumur di dekat bandara internasional Cancun, Meksiko. Diduga, mayat-mayat itu merupakan korban kekerasan obat-obatan terlarang. Demikian dikatakan pemerintah setempat, Jumat (18/6).

Penemuan mayat ini hanya berselang satu minggu, setelah di dekat sebuah tambang yang kosong ditemukan 55 mayat di negara bagian Guerrero selatan, dan enam mayat lainnya ditemukan di Cancun.

"Sejauh ini, kami sedang berada diempat sumur (di Cancun), tempat kami menemukan mayat manusia. Semuanya ada 12 mayat," kata Francisco Alor, jaksa Quintana Roo.

Alor menambahkan, mayat-mayat yang membusuk itu kemungkinan dihasilkan dari perang antar kartel narkoba. Sumur itu terbentuk secara alami oleh sungai bawah tanah yang banyak ditemukan di Semenanjung Yucatan. Sumur itu juga tertutupi oleh kapur yang tebal dari erosi.(Heraldsun/AST/SHA)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini