Sukses

Korban Selamat Air India Bertambah

Korban selamat pesawat Air India yang mengalami kecelakaan di Bandara Mangalore, India, bertambah menjadi delapan orang. Faktor cuaca diduga menjadi penyebab kecelakaan.

Liputan6.com, Mangalore: Korban selamat pesawat Air India yang gagal mendarat di Bandara Mangalore, India, Sabtu (22/5), bertambah menjadi delapan orang. Mereka berhasil menyelamatkan diri dengan cara menembus kobaran api di badan pesawat.

Kedelapan penumpang tersebut kini dirawat intensif di rumah sakit terdekat [baca: Diduga Hanya Enam Penumpang Air India Selamat].  Sedangkan 166 penumpang lainnya dikabarkan tewas.

Tim penyelamat gabungan terus melakukan pencarian di sekitar puing pesawat. Dugaan sementara, kecelakaan terjadi akibat jarak pandang terbatas karena faktor cuaca. 
 
Menurut kesaksian seorang korban, pesawat sempat menyentuh daratan landas pacu namun hanya bertahan sekitar 15 detik. Pesawat pun overshot atau melewati landasan dan menabrak pagar pembatas. Tidak lama kemudian, api muncul dan membakar pesawat.(WIL/SHA)
 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini