Sukses

Kecelakaan Heli Tewaskan Empat Tentara Spanyol

Sedikitnya empat prajurit Spanyol tewas setelah helikopter yang ditumpangi jatuh di pegunungan terjal di Verrettes, Haiti bagian timur.

Liputan6.com, Verrettes: Militer Spanyol berkabung. Sedikitnya empat prajurit Spanyol tewas setelah helikopter yang ditumpangi mereka jatuh di pegunungan terjal di Verrettes, wilayah timur Haiti, Jumat (16/4).

Kepada Associated Press, juru bicara Misi Penjaga Perdamaian Perserikatan Bangsa-Bangsa George Ola-Davies mengatakan, heli Spanyol jenis Bell AB-212 jatuh setelah menjalankan tugas operasi pemulihan Haiti pascagempa tujuh skala Richter pada 12 Januari silam. Heli jatuh sekitar 50 kilometer dari ibu kota Haiti, Port-au-Prince. Tepatnya, di dekat perbatasan dengan Republik Dominika.

Sumber AP memperkirakan, heli jatuh dan memantul dua kali di lokasi. Berdasarkan pantauan udara, ada dua tempat yang menandakan helikopter jatuh dan hangus terbakar. Beberapa puing juga tampak berserakan di lokasi tersebut. Saat ini regu penolong harus melalui udara dan turun dengan tali karena lokasi kecelakaan terjal dan terpencil. Sejauh ini belum diketahui secara pasti penyebab kecelakaan.(ADD/ANS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.