Sukses

Bom Guncang Pakistan, Sedikitnya Delapan Tewas

Sedikitnya delapan orang tewas dan 35 lainnya terluka dalam ledakan bom yang terjadi di Mingora, Pakistan. Ledakan diduga merupakan bom bunuh diri yang ditujukan pada patroli keamanan Pakistan.

Liputan6.com, Mingora: Delapan orang tewas dan 35 lainnya terluka dalam ledakan bom yang terjadi di Distrik Mingora, Pakistan, Senin (22/2). Para korban dibawa ke Rumah Sakit Saidu Sharif, Mingora. Adapun sumber lain menyebutkan, saat ini korban tewas mencapai sepuluh orang.

Ledakan yang berasal dari sebuah mobil itu mengakibatkan kekacauan di sekitar lokasi. Warga yang kebetulan sedang berbelanja di tempat itu sontak berlarian menyelamatkan diri.

Diduga, serangan bom di distrik tersebut ditujukan kepada patroli pasukan keamanan Pakistan sebagai balasan atas gempuran yang dilakukan tentara pemerintah ke Lembah Swat. Hasil penyelidikian awal menunjukkan, ledakan tersebut mengarah kepada aksi bom bunuh diri. Penjagaan di sekitar lokasi saat ini diperketat untuk penyelidikan lebih lanjut.(ANS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini