Sukses

Cina Siap Pasarkan Vaksin Flu Babi

Cina mengaku siap mendistribusikan vaksin flu babi secara global setelah mengklaim mampu membuat vaksin itu dalam dosis satu suntikan.

Liputan6.com, Beijing: Tinggal selangkah lagi Cina dapat memproduksi vaksin flu babi secara massal dan siap untuk mendistribusikannya ke dunia, Jumat (4/9). Perusahaan Farmasi Sinovac yang berlisensi di Cina tinggal menunggu persetujuan dari badan kesehatan dunia (WHO) untuk mendistribusikannya secara global. Sebelumnya, Cina telah mendapat persetujuan dari badan adminsitrasi obat dan makanan setempat.

Menurut laporan yang diterima WHO, setelah melakukan serangkaian uji coba terhadap manusia, vaksin flu babi buatan Sinovac dianggap cukup meyakinkan. Meski dalam keterangan tambahan masih diperlukan uji coba ulang. Perusahaan farmasi tersebut mengklaim vaksin buatan mereka mampu bekerja efektif dengan sekali suntikan untuk manusia dengan rentang umur 3-60 tahun.

Sinovac siap untuk memproduksi hingga 30 juta dosis dalam satu tahun, untuk memenuhi pasar global. Sementara perusahaan farmasi lainnya, Hualan Biological Engineering Incorporation menyatakan siap memproduksi hingga 160 juta dosis.

Harga vaksin itu disebutkan akan dipasarkan dengan harga yang terjangkau. Namun demikian, publik masih meragukan kualitas produk dari Cina itu. Selama ini, Cina dikenal dunia sebagai negara yang kurang memperhatikan standar produksi. Dalam beberapa kasus, produk-produk buatan Negeri Panda ini diketahui mengandung bahan yang membahayakan bagi kesehatan.(ASW/VIN)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini