Sukses

Gempa Guncang Taiwan

Gempa berkekuatan 4,8 Skala Richter mengguncang Taiwan. Belum ada laporan kerusakan atau adanya korban akibat gempa ini.

Liputan6.com, Taipei: Badan Survei Geologi Amerika Serikat (USGS), dalam situs resminya melaporkan terjadinya gempa Sabtu (20/6) siang waktu setempat di Taiwan. Titik gempa berkekuatan 4,8 Skala Richter (SR) ini berada di kedalaman 49,3 kilometer di bawah permukaan laut.

Pusat getaran yang terjadi pada pukul 11.44 waktu setempat atau sekitar pukul 10.44 WIB ini terletak pada 95 kilometer tenggara Su-ao, Taiwan dan 95 kilometer timur Hualien, Taiwan. Kendati demikian, belum ada laporan yang menyebutkan adanya korban atau kerusakan yang diakibatkan gempa tersebut.

Taiwan yang berada tak jauh dari dua pelat tektonik ini memang sudah sering diguncang gempa. Sebelumnya, gempa berkekuatan 7,6 SR yang terjadi di negara itu pada September 1999 silam menewaskan sekitar 2400 orang.(earthquake.usgs.gov/www.news.com.au/LUC)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.