Sukses

Pengalihan Arus Kendaraan Terbukti Efektif

Pengalihan arus kendaraan oleh Polda Metro Jaya terbukti efektif memangkas kemacetan di tol dalam kota hingga 50 persen. Warga Jakarta merasakan jalanan lebih lengang.

Liputan6.com, Jakarta: Pengalihan arus kendaraan oleh Polda Metro Jaya terbukti efektif memangkas kemacetan di tol dalam kota hingga 50 persen. Hal itu disampaikan Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Royke Lumowa di Jakarta, Jumat (6/5). Dampaknya warga Jakarta merasakan keuntungan karena tol dalam kota menjadi lebih lengang dari biasa.

Kebijakan ini diberlakukan selama penyelenggaraan ke-18 Konferensi Tingkat Tinggi ASEAN di Jakarta. Kendaraan barang dan peti kemas mulai Jumat pukul 05.00 WIB hingga 22.00 WIB dialihkan ke beberapa ruas tol lain. Biasanya kendaraan-kendaraan itu bisa masuk tol dalam kota mulai Cawang hingga Tomang. Penutupan berlaku mulai kemarin hingga 9 Mei mendatang.

Polda Metro Jaya akan menerapkan sistem buka tutup di 11 ruas jalan protokol ibukota. Titik-titik itu berada di sekitar Jalan Jendral Sudirman, MH Thamrin, dan Jalan Kuningan [baca: Selama KTT ASEAN, 11 Titik Lalin Dialihkan].

Diberlakukannya pengalihan arus kendaraan menuai pro dan kontra. Organisasi Pengusaha Angkutan Darat atau Organda keberatan dengan kebijakan ini. Apalagi mereka merasa tak pernah disosialisasikan soal pengalihan jalan ini yang tentunya bisa membuat pengiriman barang terlambat.

Bisa jadi pengalihan jalan selama acara KTT ASEAN adalah percobaan dari rencana Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk mengalihkan jalan truk beberapa waktu silam. Meski terbukti membuat jalan tol dalam kota lebih lengang, semoga kebijakan ini tak merugikan pihak lain.(AIS)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini